Peta Dakwah Muhammadiyah Gading

Pimpinan Ranting Muhammadiyah adalah jenjang struktural Muhammadiyah setingkat desa, dan merupakan ujung tombak bagi gerakan dakwah Islamiyah yang dilaksanakan Muhammadiyah, karena Pimpinan Ranting Muhammadiyah menjangkau dan berinteraksi secara langsung dengan warga Muhammadiyah. Sebagai ujung tombak dari gerakan dakwah Islamiyah yang dilaksanakan oleh Muhammadiyah, Pimpinan Ranting Muhammadiyah adalah kekuatan paling nyata yang dimiliki Muhammadiyah, karena di level inilah sebenarnya basis-basis gerakan Muhammadiyah bisa dilaksanakan secara nyata.

Demikian halnya Muhammadiyah Gading yang berada di desa Belangwetan dengan jumlah penduduk kurang lebih 8.600 orang, juga terdiri dari beberapa jama’ah Muhammadiyah setingkat dukuh sesuai dengan urutan nomor pada peta diatas adalah :

NONAMA KELOMPOK JAMA’AH / DUKUHJUMLAH MASJID/MUSHOLA
1 Gading Sawahan 1 Masjid , 2 Mushola
2 Gading Santren 1 Masjid , 1 Mushola
3 Gading Tulung 2 Mushola
4 Gading Baru 1 Masjid
5 Gading Wetan/Krajan 1 Masjid
6 Tegalsari 1 Masjid
7 Perum RSI Kerun 1 Masjid , 1 Mushola
8 Sidorejo, 1 Masjid
9 Kerun Baru 1 Masjid
10 Perumda 1 Masjid
11 Jetis 1 Masjid, 1 Mushola
12 Belangwetan 1 Masjid
13 Cungkrungan 1 Masjid, 1 Mushola
14 Geritan 1 Masjid, 1 Mushola
15 Sraten 1 Masjid
16 Dedesan 1 Masjid, 1 Mushola
17 Griya Prima Barat-Utara 2 Masjid
18 Griya Prima Timur 1 Masjid

Dengan banyaknya dukuh yang ada di Belangwetan, Muhammadiyah Gading dapat diterima masyarakat berkat adanya jama’ah-jama’ah muhammadiyah disetiap dukuhnya dan alhamdulillah dari masing-masing dukuh ada perwakilan di struktural susunan anggota pimpinan muhammadiyah, sehingga untuk mengakomodir itu jumlah anggota pimpinan ranting muhammadiyah sebanyak 113 orang.

Secara letak Muhammadiyah Gading juga bersebelahan dengan PRM Cadirejo dan PRM Drono disebelah utara, PRM Ngaran/Mlese disebelah timur, PRM Ketandan dan PRM Karanganom disebelah selatan dan PRM Jonggrangan di sebelah Barat.